Usai Diterjang Banjir, Kampung Aur Penuh Lumpur

/ Jumat, 24 Februari 2017 / 17.01.00 WIB
POSKOTASUMATERA, MEDAN- Pasca diterjang banjir kiriman, Kamis (24.00) malam.Kini kondisi Kelurahan Aur, Kecamatan Medan Maimun dipenuhi lumpur. Terlihat, warga membersihkan genangan lumpur dari rumah mereka.

Pengamatan wartawan, Jumat (24/02/2017) Warga yang bermukim di Kapung Aur meski masih terlihat dibeberapa titik masih tergenang air, namun warga tetap membersihkan rumah mereka dari lumpur yang dibawa banjir. Dilokasi terlihat, lumpur begitu teba dan lengket.

Iwan (30) warga sekitar yang ditemui dilokasi mengatakan, kalau banjir sudah makananan para warga Kampung Aur."Kami setiap tahun sudah menjadi langganan banjir bang, jadi gak heran gak panik lagi,"ucapnya.

Lebih lanjut dia mengatakan, air mulai naik sekitar jam 22.00 wib.dan baru suruh sekitar jam 05.00 wib. "Airnya naik mulai jam sepuluh (22.00 WIB) tadi malam. Menjelang dinihari, air semakin tinggi dan masuk ke dalam rumah," katanya.

"Ini sudah lumayan dari tadi malam. Hanya tinggal lumpurnya saja,"tambahnya lagi.(Ryan)

Related Posts:

Komentar Anda

:)
:(
=(
^_^
:D
=D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p