Padangsidimpuan Tuan Rumah Popdasu 2018

/ Jumat, 24 November 2017 / 00.57.00 WIB
Kadis Pariwisata Padangsidimpuan Mahlil Harahap,S.Pd

POSKOTASUMATERA.COM-PADANGSIDIMPUAN-Pekan Olahraga Pelajar Daerah Sumatera Utara pada tahun 2018 akan dilaksanakan di Kota Padangsidimpuan pada bulan September 2018 atau usai Pemilihan Gubrenur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara 2018.

Kepala Dinas Pariwisata Kota Padangsdiimpuan Mahlil Harahap,S.Pd di ruang kerjanya, Rabu (22/11) mengatakan, cabang yang akan diperlombakan diperkirakan ada 10 cabang yaitu antara lain atletik, karate, sepak takraw, volley, pencat silat, renang dan lain sebagainya

Bila Kota Padangsdiimpuan menjadi tuan rumah Podasu tahun 2018 ini, katanya, maka banyak  warga Kota Padangsidimpuan akan banyak mengais rezeki seperti berjualan, lahan parkir, tukang becak, mobil angkot dan Hotel tempat menginap, dan akan menambah PAD Kota Padangsdiimpuan.

“Sehingga hal tersebut salah satu upaya untuk mengaktualisasikan visi misi Walikota Padangsdimpuan Andar Amin Harahap,SSTP,M.Si yang sehat maju dan sejahtera,” ujar Mahlil.

Ia juga menambahkan, semoga jika tidak ada kendala dan halangan, dalam waktu dekat dia akan konsultasikan dengan Provinsi Sumatera Utara melalui dinas terkait terhadap segala persiapan Popdasu tahun 2018. “Saya segera koordinasi ke Pemprovsu, terkait anggaran perbaikan dan penyelenggaraan Popdasu tersebut sudah seharusnya kita persiapkan dari sekarang,” ungkapnya.

Dia mengaku, persiapan Popdasu di Kota Padangsidimpuan harus dimaksimalkan, mengingat tuan rumah Popdasu 2018 adalah Padangsidimpuan. “Kita akan memaksimalkan, untuk anggaran kita juga telah mengusulkan ke DPRD Padangsidimpuan untuk di anggarakan serta nantinya melalui dana sharing dari Provinsi Sumatera Utara, semoga tidak ada kendala,” ujar Mahlil. (PS/BERMAWI)



Related Posts:

Komentar Anda

:)
:(
=(
^_^
:D
=D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p