Calon PPL di Kabupaten Tapsel Mengikuti Tes Wawancara

/ Selasa, 16 Januari 2018 / 19.29.00 WIB
Komisioner Panwaslu Kabupaten Tapanuli Selatan Khoirun Sholih Harahap,MA

POSKOTASUMATERA.COM-TAPSEL-Ratusan  orang calon Pengawas Pemilu Lapangan (PPL) di tingkat Desa  dan kelurahan se-kabupaten Tapanuli Selatan mengikuti tes wawancara ‎seleksi Rekrutmen PPL.

PPL untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Sumatera Utara tahun 2018 ‎yang digelar di masing-masing kantor Panitia Pengawas kecamatan (Panwascam), pada bulan Januari ini.

Komisioner Panwaslu Kabupaten Tapanuli Selatan Khoirun Sholih Harahap,MA kepada poskotasumatera.com baru baru ini mengatakan pelantikan PPL di Tapanuli Selatan sesuai instruksi Bawaslu tanggal 17 s/d 19 Januari 2018.

Dan sesuai jadwal PKPU  tgl  20 Janauari s/d 18 Pebruari 2018 sudah memasuki tahapan coklit oleh sahabat PPDP dan itulah pekerjaan Pengawasan pertama yang dilakukan PPL.

Khoirun Sholih Harahap mengatakan, untuk pendaftaran PPL di tingkat  Desa  dan kelurahan di kantor Panwascam se-kabupaten Tapanuli Selatan secara serentak Panwaslu Kecamatan minggu kedua Janurari merekrut PPL.

Kemudian  dilakukan tahapan seleksi berkas administrasi,pendaftar yang berkas adminitrasi dinyatakan lolos dan kemudian dilaksanakan test wawancara. “Setelah calon pendaftar yang lolos admintrasi mengikuti tahapan selanjutnya tes wawancara dan bagi yang lulus akan dilantik paling lambat tgl 19 Januari 2018.

Lanjut  Khoirun  Sholeh bagi yang mendaftar  di Panwaslu Kecamatan lolos seleksi administrasi kemudian mengikuti tes wawancara ini nanti akan diseleksi  untuk diplenokan di masing-masing kantor Panwascam menjadi calon PPL terpilih di tingkat Desa  dan kelurahan se-kabupaten Tapanuli Selatan. ‎

“Untuk jumlah PPL pada Pilgub Sumatera utara Tahun 2018 se-kabupaten Tapanuli Selatan  berjumlah lebih  kurang 248 orang. Jadi,  setiap desa  dan kelurahan masing-masing 1 orang PPL,” ucapnya.


Khoirun berharap  melalui perekrutan PPL pada Pilgub Sumatera Utara Tahun  2018 Panwas Tapanuli Selatan  benar-benar mendapatkan calon PPL yang berintegritas dan berkualitas. “Untuk itu kita berharap dapat personil calon PPL yang benar-benar kerja berkualitas dan berintegritas,” tandasnya. (PS/BERMAWI)

Related Posts:

Komentar Anda

:)
:(
=(
^_^
:D
=D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p