PENGECAKAN: Kapoldasu Irjen Polisi Paulus Waterpauw saat melakukan pengecekan Personil Pengaman di Kantor KPU Sumut. POSKOTA/OKTAVIANUS,SH
POSKOTASUMATERA.COM - MEDAN - Guna
menjaga kelancaran pelaksanaan Pendaftaran Bakal Calon Pasangan Gubernur dan
Wakil Gubernur Sumatera Utara, serta antisipasi akan hal - hal yang tidaj
diinginkan terjadi pada Pelaksanaan Pemilihan Gubernur Sumatera Utara
(Pilgubsu), Kapoldasu Irjen Polisi Paulus Waterpauw lakukan pengecekan secara
langsung meninjau kesiapan pengamanan oleh Personil di Kantor Komisi Pemilihan
Umum (KPU) Provinsi Sumatera Utara-Medan, Senin (8/1/2018).
"Saya minta agar seluruh personel mengerti dan mengetahui segala
jadwal kegiatan Pemilukada 2018, sehingga nantinya dapat melakukan antisipasi
khususnya terhadap kemacetan dengan melakukan Rekayasa Lalin, Pengalihan Arus
dan Pengendalian Pergerakan Massa demi terciptanya Kamseltibcar Lalulintas,”
ujar Kapoldasu.
Kapoldasu juga menegaskan, seluruh Personil harus berpikir sama, bahwa
saat ini sudah memasuki Tahun Politik, dan harus siap untuk melakukan
Pengamanan Pemilukada 2018. Tetap waspada dan monitor terhadap situasi terkini
di masyarakat, pergerakan massa dan setiap Potensi Kerawanan, serta tanamkan
semangat dan loyalitas dalam melakukan tugas dan tanggung jawab masing-masing
dalam kegiatan pengamanan.
"Setiap personel harus mengerti dan dapat melaksanakan perannya
masing-masing dalam kegiatan pengamanan Pemilukada 2018, pastikan segala sarana
dan prasarana pengamanan memadai seperti, Megaphone atau Pengeras Suara untuk
Ka Pam Objek selaku Pengendali Situasi Pengamanan,” terang Kapoldasu kepada
Petugas Pam di Kantor KPU setempat.
Lebih Jauh, Irjen Paulus Waterpau me-merintahkan, Kasatlantas agar terus
melakukan koordinasi dengan Dir Lantas terkait upaya-upaya dalam rangka
mengantisipasi kemacetan.
Serta, Kaopsda dan Wakaopsda agar memastikan segala Kelengkapan
Administrasi Operasional 'Ops Mantap Praja Toba 2018', dengan sasaran memahami
objek-objek dan kantor-kantor Parpol yang ada di Wilayah Hukum Polrestabes
Medan untuk tetap melakukan monitoring dan pengamanan.
Informasi yang dihimpun Wartawan, tepat hari ini, Senin
(8/1/2018), Pasangan Calon Gubernur & Wakil Gubernur Pilkada Sumut 2018
datang mendaftar ke Kantor KPU Sumut, yakni Pasangan Cagub & Cawagub Edy
Rahmayadi dan Musa Rajeckshah atau ERAMAS.
Untuk Pengamanan dimaksud, pihak Poldasu menurunkan sebanyak 206
personil telah disiagakan, terdiri dari 31 orang Personel Sat Brimobda Sumut,
155 orang Personel Gabungan Polrestabes Medan, Sat Sabhara Polrestabes Medan,
dan Polsek Jajaran Polrestabes Medan, serta 20 Personil Satlantas Polrestabes
Medan.
Selanjutnya, Pasukan Pengamanan menempati pos-pos pengamanan di sekitar
Kantor KPU dan jalur yg akan dilalui oleh Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur,
beserta Partai Politik Pengusung dan Tim Pemenangan.
Tampak turut melakukan Pengecekan Personil Keamanan dimaksud, Karo Ops
selaku Karendalops, Dir Pam Obvit selaku Ka Opsda, Dir Binmas selaku Waka
Opsda, Kapolrestabes Medan, Wakapolrestabes Medan, PJU Polrestabes Medan, serta
Para Kapolsek Jajaran Polrestabes Medan. (PS/OKTA)