Sambut Bulan Suci Ramadhan, Polsek Bilah Hilir Laksanakan Jumat Bersih Dan Beri Bantuan Ke Masjid Istiqomal

/ Jumat, 27 April 2018 / 22.27.00 WIB
Waka Polsek Bilah Hulu Saat Memberikan Bantuan Kepada Nazir Masjid Istiqmal H Abdullah. POSKOTA/R1-AJI

POSKOTASUMATERA.COM - LABUHANBATU - Dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan 1439 Hijriah, Kepolisian Sektor Bilah Hilir  Polres Labuhanbatu laksanakan Program Jumat Bersih dengan memghimpun Personil dan Masyarakat setempat, melakukan gotong royong bersama Karang Taruna di Dusun Sei Mambang Desa Sei Tampang Kecamatan Bilah Hilir Kabupaten Labuhanbatu, Jumat (27/4/18) pukul 08:00 Wib.

Sebelumnya, terlebih dahulu Polsek Bilah Hulu melakukan Apel yang dipimpin oleh Waka Polsek Bilah Hilir Iptu K Manurung di depan Kantor Kades Sei Tampang, guna menyampaikan arahan terkait Program Jumat Bersih dan pelaksanaan kerja gotong royong dimaksud.


Apel Dalam Rangka Menyampaikan Arahan Tentang Jumat Bersih Dan Kegiatam Gotong Royong. POSKOTA/R1-AJI

Usai Apel, langkah kerja gotong royong tersebut dilanjutkan dengan melakukan Pembersihan Parit sepanjang 100 Meter. Yang kemudian disusul melaksanakan Pembersihan Pekarangan Mesjid Istiqomah di Dusun Sei Mambang Desa Sei Tampang Kecamatan Bilah Hilir Kabupaten Labuhanbatu.

Kegiatan Jumat Bersih ini, dihadiri oleh Pelda Heryanto mewakili Danramil dan Personil Koramil 09, Kepala Desa Sei Tampang M Asmui beserta Staff, Karang Taruna Bilah Hilir dan Masyarakat Dusun Sei Mampang Desa Sei Tampang berjumlah lebih kurang 100 orang.

Selesai melaksanakan kegiatan gotong royong, Waka Polsek Bilah Hilir Iptu K Manurung memberikan bantuan berupa 3 Unit Kain Pel 3 dan 1 Unit Sapu Lidi diterima Nazir Mesjid H Abdullah dengan disaksikan Kades Sei Tampang M Asmui dan Warga setempat. (PS/R1-AJI)

Palaksanaan Gotong Royong Membersihkan Parit Dan Halaman Masjid Istiqmal. POSKOTA/R1-AJi

Related Posts:

Komentar Anda