Acara Pelatihan Tehnik Budidaya Perikanan,
Pengenalan Produk Sehat Dan Halal, Dan Workshop Pengelolaan Perairan Berkelanjutan, Samosir 25 - 31 Juli 2018.
POSKOTA/PARDIMAN LIMBONG
Pengenalan Produk Sehat Dan Halal, Dan Workshop Pengelolaan Perairan Berkelanjutan, Samosir 25 - 31 Juli 2018.
POSKOTA/PARDIMAN LIMBONG
POSKOTASUMATERA.COM - SAMOSIR - Kepala Besar BPOM (Balai Besar Pengawas Obat Dan Makanan) Medan Yulius SacramentoTarigan memberikan tantangan kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Samosir untuk menentukan 3-10 Produk Lokal Unggulan untuk didampingi, hingga mendapat Sertifikasi Global dari BPOM Pusat.
Produk Unggulan Samosir bisa lebih bernilai, bahkan dapat memasuki Pasar Modern hingga Go Internasional, tetapi kalau sudah mendapatkan Sertifikasi dan Pengawasan dari BPOM.
Demikian dikatakan Yulius SacramentoTarigan dalam Acara Pelatihan Tehnik Budidaya Perikanan, Pengenalan Produk Sehat Dan Halal, Dan Workshop Pengelolaan Perairan Berkelanjutan, berlangsung di Samosir 25 - 31 Juli 2018.
"Untuk itu, saya mengajak Pengusaha Hotel dan Kuliner yang ada di Samosir untuk bergiat dan berkreasi, serta memikirkan produknya sampai ke Tahap Sertifikasi", sebut Yulius.
Yulius juga menambahkan, bahwa BPOM Medan bersedian untuk mendampingi para Pengusaha Obat dan Makanan sampai ke Tahap mendapatkan Sertifikasi. Apalagi mengingat Samosir Daerah Pariwisata, sangat besar peluang untuk mengembangkan Kuliner.
Saat itu juga Pemkab Samosir melalui Sekdakab JB Sagala menandatangani kesepakatan bersama dengan BPOM Medan, dalam Pengawasan Obat dan Makanan di Kabupaten Samosir, serta Pembinaan dan Sertifikasi Sarana Produksi Industri Rumah Tangga Pangan, Pengujian Laboratorium dan Pemberian Komunikasi.
Bupati Samosir diwakili Sekdakab Samosir JB Sagala mengatakan, Penandatanganan Kesepakatan tersebut mempunyai arti dan makna besar bagi Perkembangan Pariwisata Samosir. Selain itu, menurutnya, Kabupaten Samosir memiliki banyak Potensi Pertanian yang produksinya menjanjikan untuk dikembangkan dan dipasarkan ke Pasar Modern maupun sebagai Ole-Ole Khas Daerah, seperti Jagung, Bawang, Kacang, Ikan dan masih banyak lagi.
JB Sagala juga berharap, para Pengusaha/Industri Rumah Tangga, Perhotelan yang memiliki Restoran dapat meningkatkan kreasi dan lebih berinovasi dalam setiap Produk Makanan masing-masing. Dalam waktu dekat ini, Pemkab Samosir akan membuat Produk Unggulan. (PS/PARDIMAN LIMBONG)
Penandatangan Kesepakatan bersama dengan BPOM Medan, dalam Pengawasan Obat dan Makanan di Kabupaten Samosir, serta Pembinaan dan Sertifikasi Sarana Produksi Industri Rumah Tangga Pangan, Pengujian Laboratorium dan Pemberian Komunikasi. POSKOTA/PARDIMAN LIMBONG