Andi Suhaimi Buka Perkemahan Penguatan Saka Kencana Labuhanbatu 2018

/ Minggu, 16 September 2018 / 23.10.00 WIB
Plt Bupati Labuhanbatu H Andi Suhaimi Dalimunthe ST MT. POSKOTA/OKTA

POSKOTASUMATERA.COM - RANTAUPRAPAT - Pemerintah Kabupaten (Pemiab) Labuhanbatu melalui Plt Bupati H Andi Suhaimi Dalimunthe ST MT, membuka Acara Kegiatan Perkemahan Penguatan Saka Kencana Kabupaten Labuhanbatu 2018, bertempat di Halaman Kantor Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kabupaten Labuhanbatu, Jumat (14/9/2018).

Dalam kesempatan itu, Andi Suhaimi mengatakan, Penguatan Saka Kencana Labuhanbatu adalah bertujuan untuk  Mensosialisasikan Program Kependudukan Keluarga Berancana dan Pembangunan Keluarga (KKBPK) bagi Remaja Tingkat SMA. 

Sementara, KKBPK tersebut bertujuan untuk menyampaikan pesan yang terkandung dalam Program 5 Krida, terkait Kependudukan dan Keluarga Berencana, khususnya Penundaan dan menekan Usia Pernikahan Dini.

Andi Suhaimi juga mengatakan, akan menghidupkan kembali Anggaran untuk Kwarcab, agar Kegiatan Pramuka tetap eksis kembali. Karena, banyak yang didapat manfaat dari Kegiatan Pramuka dalam menyampaikan pesan Pembangunan di Kabupaten Labuhanbatu, melalui Pramuka dapat cepat tersebar luas.

Andi Suhaimi juga menjelaskan, anggaran tersebut akan diambil dari Dana Hibah yang bersumber dari masyarakat dan akan dikembalikan ke masyarakat.

Disisi lain, Mabi Saka Kencana Hj Lidia Harahap SPSi MAP, melalui Instruktur Saka Kencana Krida Promosi dan Komunikasi Informasi Dan Edukasi (KIE) Alinafia, didamping Instruktur Kwarcab M Ibrahim ST mengatakan, bahwa tujuan dilaksanakannya Kegiatan Perkemahan Penguatan Saka Kencana Kabupaten Labuhanbatu adalah untuk menyampaikan Intervensi Saka Kencana Pramuka yang terkandung dalam Program 5 Krida. 

Menurutnya, Program tersebut dapat  cepat meluas kemasyarakatan melalui Wadah Pramuka karena lebih dominan digemari oleh Remaja. Kemudian, Kegiatan dimaksud juga dapat  bertujuan merubahku perilaku peserta dan orang tua akan pentingan anak remaja untuk dapat mandiri dan berkarya.

Menurutnya, Kegiatan tersebut juga bertujuan untuk mempersiapkan Sekolah Siaga Kependudukan yang berada dibawah naungan Saka Kencana sebagai Pembina atau Pamong Saka, karena hingga saat ini, baru 1 Sekolah yang ada di Labuhanbatu yakni SMK Harahapan Yayasan Alwasliyah Sigambal.

Acara dilaksanakan selama 2 hari dan diikuti oleh 100 Orang Peserta terdiri 
dari 9 Kwaran sejajaran Kwarcab Labuhanbatu. Acara tersebut juga dihadiri Kwarda Pramuka Propinsi Sumut. (PS/OKTA)

Related Posts:

Komentar Anda