Ribuan Masyarakat Medan Kunjungi Pekan Pelayanan Publik Yang Digelar Ombudsmen Sumut di Gedung Pancasila USU

/ Kamis, 24 Oktober 2019 / 01.16.00 WIB

POSKOTASUMATERA.COMMEDAN – Ribuan masyarakat Kota Medan ramai mengunjungi Pekan Pelayanan Publik yang digelar Ombudsmen RI perwakilan Sumatera Utara (Sumut), di Gedung Pancasila/Pendopo Universitas Sumatera Utara (USU), Rabu (23/10/2019). Dalam kegiatan ini Ombudsmen menggandeng sejumlah instansi di jajaran Pemko Kota Medan untuk memberikan pelayanan publik secara terpadu kepada masyarakat dalam satu tempat. 

Kepala Ombudsman RI Perwakilan Sumut, Abiadi Siregar, kepada poskotasumatera menyatakan, pada kegiatan pelayanan publik yqng diselenggarakan selama 1 hari penuh ini ada 11 instansi penyelenggara pelayanan publik yang turut ambil bagian. Yakni, Polrestabes Medan dengan layanan pengurusan SIM C baru, perpanjangan SIM A dan C serta layanan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK).

Kemudian Disdukcapil Medan dengan layanan pembuatan KIA serta pengambilan KIA yang sudah selesai. Imigrasi Kelas I Khusus Medan memberi layanan pembuatan paspor. Kemudian, BPJS Kesehatan menampilkan 9 jenis layanan seperti pendaftaran peserta baru, peserta PBPU/Mandiri, perubahan Faskes tingkat pertama, perubahan status kepesertaan dan sebagainya.

Dinas Penanaman Modal (DPM) Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Medan juga hadir dengan layanan perbantuan izin usaha mikro kecil dan layanan informasi perizinan lainnya.

Disnaker Medan memberi layanan pengurusan Kartu Kuning (AK-1), pemberian informasi kesempatan kerja, dan lainnya. DPM PTSP Sumut memberi layanan registrasi Online Single Submission (OSS). Perpustakaan Medan juga tidak ketinggalan dengan membuka Klinik Membaca dan Kegiatan Anak Mewarnai. 


Selanjutnya, Dinas Sosial Kota Medan hadir dengan layanan Penerbitan Surat Keterangan Miskin usulan Penerima Kartu Indonesia Pintar (KIP), layanan Surat Rekomendasi Kepesertaan Kartu Indonesia Sehat (KIS) PBI, Penerbitan Surat Rekomendasi Rehabilitasi Narkoba, Penerbitan Surat Keterangan Tidak Mampu/Miskin, dan sebagainya.

Lalu, Dinas Kesehatan Kota Medan hadir dengan pengobatan gratis dan sosialisasi informasi kesehatan. Sedang BPJS Ketenakerjaan hadir dengan layanan pendaftaran perusahaan (pekerja penerima upah), pendaftaran pekerja bukan penerima upah dan sebagainya.

Dari pantauan poskotasumatera di lapangan, stand Satlantas Polrestabes Medan paling banyak dikunjungi masyarakat. Sebagian besar pengunjung yang datang ke stand ini untuk pengurusan Sim C baru dan perpanjangan. Di lokasi ini masyarakat yang sudah mendaftar dan mengikuti ujian teori secara online menggunakan smartphone dan dinyatakan lulus langsung mengikuti test praktik. “Yang lulus ujian teori dan praktik pada hari Senin bisa langsung mengambil SIM ke Satlantas Medan. Dan bagi yang belum lulus akan mengikuti ujian praktik lanjutan di Satlantas,” kata petugas Satlantas yang bertugas di stand Pelayanan Publik ini. 

Stand lainnya yang juga ramai dikunjungi masyarakat yakni stand  Dinas Sosial Kota Medan. Masyarakat yang datang ke stand ini kebanyakan untuk tujuan pengurusan Surat Keterangan Miskin sebagai prasyarat pengusulan penerima Kartu Indonesia Pintar (KIP), Kartu Indonesia Sehat (KIS) PBI, serta usulan untuk penerima Program Keluarga Harapan (PKH). Masyarakatpun harus rela antri panjang karena ramainya pengunjung. 

Sangat Bermanfaat

Stand yang tak kalah ramai pengunjung adalah stand Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil). Salah seorang pengunjung yang datang ke tempat ini untuk mengurus Kartu Identitas Anak (KIA) menyatakan sangat terbantu dan merasakan manfaat dengan adanya Pekan Layanan Publik Ombudsman Sumut ini karena mendapatkan kemudahan dan cepat pelayanannya. 

”Saya membuat KIA untuk empat anak saya prosesnya mudah dan tidak lama, saya ucapkan terimakasih kepada Ombudsman Sumut dan Kadisdukcapil Kota Medan Zulkarnain atas pelayanannya yang mantap,” kata Presiden Gerakan Aku Geram Anti Korupsi (Gagak) Indonesia Syafrizal El Batubara, Rabu (23/10) di lokasi kegiatan.
Rizal menambahkan layanan seperti ini hendaknya jangan hanya pada saat acara ini saja, akan tetapi dilakukan setiap hari di masing masing instansi yang melakukan pelayanan publik. ”Kalau semua layanan publik bisa cepat dan mudah seperti di arena pekan layanan publik ini saya yakin masyarakat tidak akan mengeluh jika membutuhkan pelayanan,” kata Rizal kembali.

Syafrizal juga meminta agar ombudsman tetap melakukan monitoring terhadap sejumlah instansi yang melakukan pelayanan publik agar instansi tersebut benar benar memberikan pelayanan terbaik nya bagi masyarakat. (PS/HASAN) – Ribuan masyarakat Kota Medan ramai mengunjungi Pekan Pelayanan Publik yang digelar Ombudsmen RI perwakilan Sumatera Utara (Sumut), di Gedung Pancasila/Pendopo Universitas Sumatera Utara (USU), Rabu (23/10/2019). Dalam kegiatan ini Ombudsmen menggandeng sejumlah instansi di jajaran Pemko Kota Medan untuk memberikan pelayanan publik secara terpadu kepada masyarakat dalam satu tempat. 


Kepala Ombudsman RI Perwakilan Sumut, Abiadi Siregar, kepada poskotasumatera menyatakan, pada kegiatan pelayanan publik yqng diselenggarakan selama 1 hari penuh ini ada 11 instansi penyelenggara pelayanan publik yang turut ambil bagian. Yakni, Polrestabes Medan dengan layanan pengurusan SIM C baru, perpanjangan SIM A dan C serta layanan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK).

Kemudian Disdukcapil Medan dengan layanan pembuatan KIA serta pengambilan KIA yang sudah selesai. Imigrasi Kelas I Khusus Medan memberi layanan pembuatan paspor. Kemudian, BPJS Kesehatan menampilkan 9 jenis layanan seperti pendaftaran peserta baru, peserta PBPU/Mandiri, perubahan Faskes tingkat pertama, perubahan status kepesertaan dan sebagainya.

Dinas Penanaman Modal (DPM) Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Medan juga hadir dengan layanan perbantuan izin usaha mikro kecil dan layanan informasi perizinan lainnya.

Disnaker Medan memberi layanan pengurusan Kartu Kuning (AK-1), pemberian informasi kesempatan kerja, dan lainnya. DPM PTSP Sumut memberi layanan registrasi Online Single Submission (OSS). Perpustakaan Medan juga tidak ketinggalan dengan membuka Klinik Membaca dan Kegiatan Anak Mewarnai. 

Selanjutnya, Dinas Sosial Kota Medan hadir dengan layanan Penerbitan Surat Keterangan Miskin usulan Penerima Kartu Indonesia Pintar (KIP), layanan Surat Rekomendasi Kepesertaan Kartu Indonesia Sehat (KIS) PBI, Penerbitan Surat Rekomendasi Rehabilitasi Narkoba, Penerbitan Surat Keterangan Tidak Mampu/Miskin, dan sebagainya.

Lalu, Dinas Kesehatan Kota Medan hadir dengan pengobatan gratis dan sosialisasi informasi kesehatan. Sedang BPJS Ketenakerjaan hadir dengan layanan pendaftaran perusahaan (pekerja penerima upah), pendaftaran pekerja bukan penerima upah dan sebagainya.

Dari pantauan poskotasumatera di lapangan, stand Satlantas Polrestabes Medan paling banyak dikunjungi masyarakat. Sebagian besar pengunjung yang datang ke stand ini untuk pengurusan Sim C baru dan perpanjangan. Di lokasi ini masyarakat yang sudah mendaftar dan mengikuti ujian teori secara online menggunakan smartphone dan dinyatakan lulus langsung mengikuti test praktik. “Yang lulus ujian teori dan praktik pada hari Senin bisa langsung mengambil SIM ke Satlantas Medan. Dan bagi yang belum lulus akan mengikuti ujian praktik lanjutan di Satlantas,” kata petugas Satlantas yang bertugas di stand Pelayanan Publik ini. 


Stand lainnya yang juga ramai dikunjungi masyarakat yakni stand  Dinas Sosial Kota Medan. Masyarakat yang datang ke stand ini kebanyakan untuk tujuan pengurusan Surat Keterangan Miskin sebagai prasyarat pengusulan penerima Kartu Indonesia Pintar (KIP), Kartu Indonesia Sehat (KIS) PBI, serta usulan untuk penerima Program Keluarga Harapan (PKH). Masyarakatpun harus rela antri panjang karena ramainya pengunjung. 


Sangat Bermanfaat

Stand yang tak kalah ramai pengunjung adalah stand Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil). Salah seorang pengunjung yang datang ke tempat ini untuk mengurus Kartu Identitas Anak (KIA) menyatakan sangat terbantu dan merasakan manfaat dengan adanya Pekan Layanan Publik Ombudsman Sumut ini karena mendapatkan kemudahan dan cepat pelayanannya. 

”Saya membuat KIA untuk empat anak saya prosesnya mudah dan tidak lama, saya ucapkan terimakasih kepada Ombudsman Sumut dan Kadisdukcapil Kota Medan Zulkarnain atas pelayanannya yang mantap,” kata Presiden Gerakan Aku Geram Anti Korupsi (Gagak) Indonesia Syafrizal El Batubara, Rabu (23/10) di lokasi kegiatan.
Rizal menambahkan layanan seperti ini hendaknya jangan hanya pada saat acara ini saja, akan tetapi dilakukan setiap hari di masing masing instansi yang melakukan pelayanan publik. ”Kalau semua layanan publik bisa cepat dan mudah seperti di arena pekan layanan publik ini saya yakin masyarakat tidak akan mengeluh jika membutuhkan pelayanan,” kata Rizal kembali.

Syafrizal juga meminta agar ombudsman tetap melakukan monitoring terhadap sejumlah instansi yang melakukan pelayanan publik agar instansi tersebut benar benar memberikan pelayanan terbaik nya bagi masyarakat. (PS/HASAN)

Related Posts:

Komentar Anda