
POSKOTASUMATERA.COM-
PADANGSIDIMPUAN-Musyawarah Desa (Musdes) Salambue Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara Kota Padangsidimpuan Tahun Anggaran 2020 yang berlangsung di balai desa Salambue, berjalan lancar, Kamis (20/2/2020).Kepala Desa Salambue Abdul Rahman Batubara,S.Pd mengata kan bahwa musdes ini untuk melaksanakan rencana usulan prioritas pembangunan di tahun 2020 agar dalam alokasi anggaran dana desa digunakan tepat sasaran sesuai dengan usulan dengan mendahulukan yang paling diperlukan masyarakat.
“Melalui Musdes ini masyarakat bisa memberikan usulan sehingga mendapatkan kesepakatan dalam menentukan prioritas dalam melakukan pembangunan desa melalui dana desa (DD) maupun alokasi dana desa(ADD), Untuk tahun Anggaran 2020," pungkas Kades.
Ditambahkan Kades , Insyaallah akan adakan pemerataan pembangunan didesa sesuai dengan prioritasnya dan mengajak semua masyarakat untuk menjaga dan merawat aset desa yang telah dibangun melalui dana desa nantinya.
Kades Salambue Rahman Batubara mengatakan, melalui kegiatan musyawah desa ini mendorong partisipasi masyarakat Desa dalam menyusun perencanaan pembangunan tahunan di tingkat Desa.
Dan terakhir saya mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yg telah berpartisipasi dalam Musdes ini .
Pantauan awak Media online ini dalam Musdes ini telah berjalan dengan penuh dinamika, meski sesekali agak menegangkan karena perbedaan persepsi.(PS/BERMAWI)