POSKOTASUMATERA.COM-TAPSEL- Pemerintah Desa (Pemdes) Sihopur, Kecamatan Angkola Selatan, Kabupaten Tapanuli Selatan, Provinsi Sumatera Utara merealisasikan Bantuan Langsung Tunai (BLT) sumber Dana Desa (DD) untuk bulan Juli, Agustus dan September pada Selasa, (29/9/2020).
Penyaluran dilaksanakan di Desa Sihopur. Ini merupakan program lanjutan dari tahap 1, 2 dan 3 yang telah disalurkan beberapa bulan lalu. Sebanyak 5 Kepala Keluarga (KK) yang mendapatkan bantuan ini.
Kepala Desa Sihopur, Pijor Ritonga mengatakan pada tahap sebelumnya yang Rp 600 ribu per KK per bulan telah diberikan kepada 5 KK. Namun untuk bulan Juli, Agustus dan September 2020 ini berbeda dengan tahap lalu, dan ini Rp. 300.0000./ Bulan sehingga bila ditotal menjadi Rp. 900.000.
"Dengan adanya bantuan ini, semoga bermanfaat khususnya bagi penerima, mohon dipergunakan untuk kebutuhan sehari hari dimasa pandemi Covid -19 ini,"pungkas Pijor Ritonga.
Disampaikan Pijor Ritonga, Pemerintah Desa Sihopur berterimakasih kepada Pemerintah Kecamatan Angkola Selatan, yang telah mendukung penuh kegiatan ini.
Pada kesempatan penyerahan BLT DD ini, turut hadir dan menyaksikan Kepala Desa Sihopur, Pijor Ritonga, Bhabinkamtibmas Angkola Selatan, AIPTU Ahmad Ridoan Nasution, Babinsa koramil siais/19, Serma Kuntario, Perangkat Desa sihopur, Masyarakat penerima BLT DD.(PS/BERMAWI)