"Sebanyak 153 Peserta,baik media lokal maupun nasional mengikuti Lomba Karya Jurnalisitik BPJS Kesehatan Tahun 2021
POSKOTASUMATERA.COM-TANJUNGBALAI
Adapun, kegiatan diikuti perwakilan media dari seluruh wilayah BPJS Kesehatan.
Dalam kesempatan itu, Ketua Panitia, Arif Syarifudin menuturkan ucapan selamat datang dan terima kasih kepada dewan direksi serta para peserta media Workshop serta anugerah Lomba Karya Jurnalistik BPJS Kesehatan tahun 2021.
Menurutnya, media massa saat ini ialah sumber informasi terpercaya bagi masyarakat. Pelayanan dan penanganan kesehatan selama Covid-19 oleh BPJS Kesehatan juga telah disampaikan secara akurat oleh media massa.
“Keberhasilan dalam program JKN-KIS tidak terlepas dari dukungan semua pihak termasuk media,” imbuhnya.
Sementara itu Dirut PT. BPJS Kesehatan (Persero) Ali Ghufron Mufti mengapresiasi gelaran kegiatan ini yang berlangsung secara baik.
“Terimakasih kepada seluruh rekan-rekan media yang selama ini telah bekerjasama dalam memberikan edukasi dan ikut mengampayekan berita positif program JKN-KIS kepada masyarakat Indonesia,”sebut dia.
Lomba Karya Jurnalisitik BPJS Kesehatan tahun 2021 diikuti 153 peserta, baik media lokal maupun nasional.
Dalam penilaian karya jurnalistik BPJS Kesehatan tahun 2021, BPJS Kesehatan menjaga objektifitas penilaian seluruh karya diberikan bersifat anonim.
Sementara itu, Saedesi (Humas BPJS Cabang Tanjungbalai)terus menginfokan serta mengajak menyebarluaskan untuk perwakilan rekan rekan media di Tanjungbalai Asahan yang ikut serta kegiatan media workshop dan lomba karya jurnalistik 2021 melalui akun zoom maupun YouTube BPJS Kesehatan.
Ia juga menyampaikan,kepada rekan rekan media yang telah bergabung di aplikasi zoom kiranya untuk dapat mengajukan pertanyaan- pertanyaan seputar BPJS kesehatan.
(PS/SAUFI)