Dr.Hinca Panjaitan Apresiasi Kesigapan Kapolres Tanjungbalai Dalam Pengamanan Malam Idul Fitri 1443 Hijriah

/ Senin, 02 Mei 2022 / 17.55.00 WIB

Kinerja Kapolres Tanjungbalai AKBP Triyadi  dalam  pengamanan perayaan Idul Fitri 1443 H diapresiasi Dr.Hinca IP Pandjaitan (POSKOTA/SAUFI)

POSKOTASUMATERA-COM-TANJUNGBALAI

Kesigapan, dan kinerja Kapolres Tanjungbalai AKBP Triyadi  dalam  pengamanan perayaan Idul Fitri 1443 H diapresiasi Dr.Hinca IP Pandjaitan  anggota Komisi III DPR RI dan MPR RI (Fraksi Partai Demokrat) Hal itu ia sampaikan saat mengunjungi beberapa pos PAM pengamanan di Kota Tanjungbalai.


"Satu minggu ini saya jalankan tugas reses di dapil Sumut 3 sebagai anggota Komisi III DPR RI.Mulai dari Kota Medan, sepanjang Deliserdang, Sergei, Tebing Tinggi, Batubara, Asahan, Tanjungbalai, Siantar dan Simalungun, Karo, Dairi, Pakpak Bharat, Binjai dan Langkat yang saya lewati ada Pos Pengamanan,"sebut Dr.Hinca Pandjaitan. 



Legislator dari Partai Demokrat, saat mengunjungi pospam (pos pengamanan) Idul Fitri 1443 H di Kota Tanjungbalai, Senin (2/5/2022) siang.Menghadapi Hari Raya Idul Fitri 1443 H, tugas dan tanggung jawab Polri tidak mudah terutama dalam pengamanan arus mudik yang kali ini oleh pemerintah diberikan kelonggaran. 


Namun, kesiapan dan kesigapan Polri untuk menciptakan mudik yang aman, tertib, dan sehat telah dilaksanakan di Kota Tanjungbalai  dengan penuh tanggung jawab. Ini perlu diberikan apresiasi. 


Menghadapi arus mudik Lebaran 2022, kata Dr.Hinca Pandjaitan Polres Tanjungbalai telah menyiapkan beberapa pos pengamanan di

Tiga posko yaitu:

1. Pos Pam Batu 7 perbatasan Tanjung Balai Asahan;

2. Pos Pam Tebayang perbatasan Tanjung Balai- Sei Kepayang; dan 

3. Pos Pam Stasiun kereta api.


"Terimakasih Polda Sumut yang sudah sigap menjalankan operasi Ketupat Toba dalam rangka menjaga pengamanan hari raya idul fitri,"tegas Dr.Hinca Pandjaitan sembari Mengapresiasi salam presisi POLRI.


Pantauan di lokasi, Sebelum beranjak meninggalkan Kota Tanjungbalai, ia membawakan minuman kaleng dan kue. Serta  Dr.Hinca Pandjaitan berfhoto dengan Kapolres Tanjungbalai bersama petugas personil Kepolisian Polres Tanjungbalai sembari melakukan salam Presisi. 


''Saya sudah kunjungi beberapa  pospam dibPolres  Tanjungbalai . Kesiapan jajaran Polres Tanjungbalai sangat luar biasa. Galeri vaksinasi pun disiapkan,'' imbuhnya usai kunjungan.


Sementara itu, Kapolres Tanjungbalai AKBP Triyadi melalui pesan WhatsApp menyampaikan bahwa dalam pengamanan Idul Fitri 1443H/2022M, personil di terjunkan sebanyak 200 orang. 


"Personil yang melaksanakan kegiatan adalah seluruh Personil yang telah terseprin dan Personil Polsek sejajaran yang menempati beet yang telah ditentukan sesuai dengan kerawanan kemacetan arus lalulintas pada tempat penugasan," kata Triyadi.


(PS/SAUFI)

Related Posts:

Komentar Anda

:)
:(
=(
^_^
:D
=D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p