Ringankan Beban Warga, MD Kahmi Dan Forhati Tapsel Gelar Sunatan Massal

/ Kamis, 30 Juni 2022 / 13.58.00 WIB

POSKOTASUMATERA.COM-TAPSEL-Upaya meringankan beban masyarakat di tengah Pendemi Covid-19 ini, MD Kahmi dan Forhat melaksanakan Sunatan Massal yang bertempat di SD N 100104 Kelurahan  Sitinjak  selama 3 hari Selasa -Kamis (28 sampai 30 Juni 2022)


Sunatan massal anak anak  ini dilaksanakan di Kelurahan Sitinjak  dihadiri langsung kordinator Presidium Kahmi Tapsel Sawal Pane, M. Si , Sekretaris  Turmiji Harahap ST, dan bendahara umum   Syamsir Alamsyah Harahap SH dan pengurus harian MD  Kahmi dan Forhati Tapsel. 


Kordinator Presidium Kahmi Tapsel Sawal Pane, M. Si , didampingi Sekretaris  Turmiji Harahap dan bendahara umum   Syamsir Alamsyah Harahap SH 
mengatakan kegiatan sunatan massal ini merupakan kegiatan sosial untuk masyarakat.

“Acara sunatan massal anak anak di Kecamatan Angkola Barat ini merupakan kegiatan sosial yang bertujuan membantu warga masyarakat di tengah ekonomi sulit saat ini. Warga masyarakat yang mengikuti sunatan massal sebanyak 100 orang yang berasal dari Desa Sibangkua, Desa Sigumuru, Kelurahan Sitinjak,  Kelurahan Simatorkis dan Desa Panobsan, " ujar Sawal Pane. 

Masa Pendemi Covid-19 disampaikan Sawal Pane kondisi perekonomian masyarakat melemah maka pihaknya akan lebih sering melaksanakan kegiatan sosial salah satunya seperti sunatan massal.




“Dimasa Pendemi kita berinisiatif untuk membantu masyarakat sebisa dan sesuai kewenangan yang kita punya, kita tetap berkomitmen untuk berada ditengah-tengah masyarakat,” tutupnya.

Dalkot Batubara Tokoh masyarakat Kelurahan Sitinjak mengapresiasi aksi dalam bentuk khitanan massal sebagai bentuk kepedulian sosial kepada masyarakat. ”Ini positif dan patut diapresiasi. Ini adalah suatu bukti bahwa semangat dan motivasi dari anak-anak muda, khususnya  MD Kahmi Dn Forhati Tapsel dengan menggelar acara yang penuh dengan manfaat salah satunya kegiatan sosial khitanan massal ini,” katanya.

Kordinator Lapangan Syarif Rambe yang langsung turun kelapangan mengumpul anak anak yang mau sunatan massal. Warga masyarakat sangat antusias dan mengucapkan banyak terimkasih kepada H. Borkat S. Sos, MM sebagai Kabid Infokom MW Kahmi sebagai penggerak dilaksanakannya acara sunatan massal  untuk anak anak di Kec. Angkola Barat. Dan kiranya acara ini secara kontinu dilaksanakan untuk membantu warga masyarakat,harap masyarakat," ujar Syarif Rambe. 

Warga masyarakat memberikan titip salam kepada Bapak H. Borkat S. Sos MM minta agar Allah SWT  memberikan kesehatan dan umur yang panjang pada beliau," beber Syarif Rambe. 
(PS/BERMAWI)



Related Posts:

Komentar Anda

:)
:(
=(
^_^
:D
=D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p