Lapas Kelas IIB Panyabungan Ikuti Kegiatan Pengajian Akhir Tahun 2022

/ Selasa, 20 Desember 2022 / 21.04.00 WIB

POSKOTASUMATERA.COM - MADINA, Petugas Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Panyabungan mengikuti kegiatan Pengajian Akhir Tahun 2022 yang digelar langsung pada Graha Bakti Pemasyarakatan oleh Direkotorat Jenderal Pemasyarakatan. Selasa (20/12/2022).

Kegiatan yang diikuti oleh seluruh ASN Kemenkumham khususnya pada jajaran Pemasyarakatan ini merujuk pada surat undangan Sekretaris Ditjen Pas Nomor: PAS1.UM.UM.01.01 - 1145 pada tanggal 16 Desember 2022. Direktorat Jenderal Pemasyarakatan melalui program kerja Pembinaan Rohani Islam mengadakan kegiatan Pengajian Akhir Tahun 2022 dengan Tema "Doa Untuk Negeri, Hari Ini lebih baik dari Hari Kemaren, Hari Esok Harus Lebih Baik dari Hari Ini menjelan berakhirnya tahun 2022 dan menyambut tahun baru 2023.

Dalam sambutannya, Direktur Jenderal Pemasyarakatan, Reynhard Silitonga mengajak seluruh jajaran untuk meneladani sifat - sifat Rasulullah saw yaitu Siddiq, Amanah, Tablig dan Fatanah dalam menjalankan tugas dan dalam kehidupan sehari - hari supaya dapat menjadi insan yang lebih baik lagi pada esok hari dan seterusnya.

Setelah kata sambutan dari Dirjen Pas kegiatan dilanjutkan dengan mendengarkan ceramah keagamaan dari KH Syarif Rahmat (Pimpinan Ponpes Ummul Quro), dalam ceramahnya beliau mengingatkan agar kita memanfaatkan sisa umur kita untuk melakukan kebaikan dan meninggalkan perbuatan dosa, jangan sampai kita menyesal ketika nyawa sudah dikerongkongan, dicabut nyawa iti sangat sakit sekali sehingga mengakibatkan kematian, oleh karena itu maksimalkan diri dalam ketaatan kepada Allah SWT. (PS/210)

Related Posts:

Komentar Anda

:)
:(
=(
^_^
:D
=D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p