UPT Puskesmas Batangtoru Gelar Sosialisasi BIAS

/ Minggu, 11 Desember 2022 / 17.39.00 WIB

POSKOTASUMATERA.COM-TAPSEL- UPT Puskesmas  Batangtoru, menggelar kegiatan sosialisasi Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS), di  Aula Puskesmas ,  (11/12/2022).


Sosialisasi ini diikuti oleh perwakilan  Kepala Sekolah Dasar (SD), lintas sektoral muspika Camat Batangtoru,   Danramil Batangtoru,  Kapolsek Batangtoru,  Korwas Kec Batangtoru  dan bidan desa dan mewakili Puskesmas Pembantu.



Plt. Kepala Puskesmas Batangtoru Holida Hannum Harahap  kepada awak media online menyebutkan, kegiatan sosialisasi ini dilakukan sebagai upaya untuk meningkatkan capaian imunisasi anak, terutama imunisasi campak rubela (Measles Rubella/MR) pada Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN), yang digelar sejak bulan Juli 2022.

"Hari ini kita menghadirkan perwakilan dari kepala SD, lintas sektoral muspika Camat Batangtoru,   Danramil Batangtoru,  Kapolsek Batangtoru,  Korwas Kec Batangtoru  dan bidan desa," ujarnya. 

Holida Hannum Harahap menjelaskan, saat ini angka capaian imunisasi anak sudah mencapai 80 persen, terutama imunisasi campak rubela di sekolah-sekolah akan kita maksimalkan hingga 100 persen, " ucapnya. 

"Sebenarnya menurut Holida Hannum Harahap, imunisasi campak ini merupakan agenda rutin yang diadakan oleh Dinas Kesehatan melalui puskesmas, namun sempat terhenti akibat pandemi Covid-19, dan kegiatan lebih divokuskan pada vaksinasi Covid-19.

"Selama pandemi Covid-19, banyak program yang terhenti, salah satunya imunisasi, seiring dengan mulai menurunnya kasus Covid-19, maka kita kembali melaksanakan imunisasi, untuk mencegah dan mengantisipasi meningkatnya kasus campak," papar Holida. 

Untuk itu melalui sosialisasi ini ia berharap, pihak sekolah dapat ikut membantu mensosialisasikan dan memberi pengertian kepada orangtua murid, agar mengizinkan anaknya untuk mendapatkan imunisasi," ujarnya.

Menurut Plt Kapus Batangtoru Holida Hannum Harahap bahwa sosialisasi BIAS ini adalah dalam rangka mewujudkan visi misi Bupati Tapanuli Selatan Bapak H. Dolly Pasaribu SPT MM  yaitu masyarakat yang sehat, cerdas dan sejahtera," ujarnya.  (PS/BERMAWI)

Related Posts:

Komentar Anda

:)
:(
=(
^_^
:D
=D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p