NURBAYAN M.KOM | ANGGOTA KOMISI D |
POSKOTASUMATERA.COM | LHOKSEUMAWE - Anggota Komisi D DPRK Lhokseumawe, Nurbayan meminta agar perusahaan yang mengerjakan proyek pembangunan parit jalan di Desa Blang Pulo, Kecamatan Muara Satu, Lhokseumawe, untuk memperhatikan keselamatan kerja dan keselamatan masyarakat.
Nurbayan menyayangkan kecelakaan yang menimpa seorang mahasiswi Universitas Malikussaleh (Unimal) Silfa Citra (20) tertusuk dengan besi di bagian perut dan paha sebelah kiri hingga tembus, itu terjadi akibat kelalaian dari pelaksanaan proyek.
"Peristiwa itu terjadi pada Rabu (5/4/2023) sekira pukul 20:30 WIB, sehingga korban harus dirujuk ke RSUZA Banda Aceh untuk dioprasi,” kata Nurbaya saat meninjau langsung lokasi kejadian, di Desa Blang Pulo keselamatan Muara Satu.
Dikatakan, seharusnya proyek pembangunan parit yang dikerjakan oleh PT Manyang Dez Indonesia itu wajib memperhatikan standar keamanan bagi pengendara, apalagi lokasi tersebut merupakan jalan lintas nasional, yang selalu ramai dengan masyarakat pengguna jalan.
"Setelah kami cek kelapangan ternyata rambu lalulintas baru di pasang usai peristiwa itu terjadi, mirisnya lagi besi yang sudah dirakit itu ditaruh di atas badan jalan,” ujar Nurbayan yang juga Ketua DPD PKS Lhokseumawe.
Anggota Komisi D DPRK Lhokseumawe sekaligus Ketua DPD PKS Lhokseumawe, Nurbayan saat meninjau langsung lokasi proyek pembangunan parit yang telah memakan korban. |
Perusahaan diharapkan bisa memastikan keamanan bagi pengendara, agar kejadian serupa tidak terjadi lagi, mengingat mudik lebaran juga hampir tiba, Ia khawatir akan ada lagi korban jika besi itu tidak segera dipindahkan dari badan jalan.
"Kita harap kedepanya siapapun yang mengerjakan proyek di pinggir jalan, agar serius memperhatikan standar keamanan dan keselamatan bagi pengendara, sehingga tidak ada lagi yang dirugikan,” tutup Nurbayan.
Sementara itu, korban bernama Silfa Citra (20) mahasiswi asal Desa Pasar Rawa Kecamatan Gebang Kabupaten Langkat, Sumatera Utara.
Rektor Unima Prof Herman Fitra memohon dukungan demi penyembuhan korban yang sedang berlangsung Kamis pagi ini di Rumah Sakit Zainoel Abidin Banda Aceh .
"Ada luka tusuk tembus dari perut bagian depan sampai belakang. Asumsinya ada organ di dalam perut yang terkena tusukan serta harus segera dilakukan operasi laparotomi explorasi atau laparoskopi diagnostik untuk memastikan organ dalam tidak terkena tusukan besi, dan jika terkena bagian usus harus segera diperbaiki," ungkap Rektor.
Kemudian sambung Herman, sebangian tusukan besi masih tertancap di bagian paha berdekatan dengan tulang dilakukan arteriografi dahulu guna memastikan pembuluh darah besar (arteri femoralis) tidak tertusuk besi. (DAMRY)