POSKOTASUMATERA.COM-
Ketua Kelompok P3A Tumpatan Nibung, Agustian Hidayat saat berbincang dengan awak media, Rabu (21/6/2023) menyampaikan bahwa masyarakat Desa Tumpatan Nibung sangat berterimakasih atas adanya program peningkatan jaringan irigasi di desanya.
Dikatakan Hidayat, di Desa Tumpatan Nibung mayoritas masyarakat adalah petani dibidang pertanian, dengan pola tanam 2 atau 3 kali setahun.
Masalah yang sering dikeluhkan petani adalah kondisi air, dimana jaringan irigasi yang kurang memadai di daerah itu membuat petani kesulitan "jika musim kemarau air sulit bang, dan jika musim hujan sawah kebanjiran" ungkapnya.
Dengan adanya program P3-TGAI di desanya besar harapan masyarakat kwalitas pertanian akan semakin maju.
Lanjutnya pembangunan peningkatan jaringan irigasi itu dikerjakan dengan metode swakelola, dengan anggaran Rp. 195 juta "sudah kami kerjakan sesuai prosedur Juklak dan Juknis yang ada" ujarnya.
Agustian mengucapkan terima kasih banyak atas pembangunan P3-TGAI tersebut dan hasilnya sangat dirasakan manfaatnya untuk masyarakat Desa Tumpatan Nibung dan sekitar khususnya petani sawah padi.
Dalam pekerjaan itu katanya, masyarakat masyarakat mendapat 2 manfaat sekaligus yang pertama jaringan irigasi telah di buka, dan tanah korekan dibuat warga menjadi timbunan jalan selebar lebih kurang 2 meter.
Ia, Dan berharap kedepannya bantuan dari pemerintah itu tetap berkesinambungan di Desanya.
Dalam pelaksanaan proyek P3-TGAI di Desa Tumpatan Nibung juga, Nikolas Lukas Tobing selaku TPM perpanjangan tangannan BWS 2, tetap melakukan pendampingan dilapangan.
"Ya bang Nikolas ini yang dari awal terus mendampingi kami dalam pelaksanaan kegiatan ini" ungkap Agustian Hidayat di dampingi TPM Nikolas Lukas Tobing di lokasi kegiatan.(PS/HS/P Limbong)