Kepala Desa Perkwbunan PK Lumalo Harahap memberikan sambutan
POSKOTASUMATERA.COM-PADANGSIDIMPUAN-Kepala Desa Perkebunan PK Lumalo Harahap menuturkan, ada tiga peran yang sangat penting bagi pendidikan.
"Yaitu peran orang tua, guru, dan pemerintah sebagai motivasi dan dorongan untuk peningkatan sumber daya manusia dan juga mutu pendidikan di Desa Perkebunan PK," ujarnya.
Untuk itu, Lumalo Harahap berpesan kepada orang tua/wali untuk selalu memberikan motivasi dan dorongan bagi anak anak kita.
"Untuk itu diharapkan kepada anak anak kami agar selalu belajar dengan baik, untuk menggapai cita-cita di masa depan," pungkasnya.
Demikian disampaikan Kepala Desa Perkebunan PK Kec. Padangsidimpuan Tenggara Lumalo Harahap saat penamatan Santri/ah Madrasah Diniyah Takmiliyah Awwaliyah (MDTA) Desa Perkebunan PK TA 2022-2023 di aula Desa Perkebunan PK Jum'at (23/6-2023).
Lebih lanjut disampaikan Kepala Desa, " kepada orang tua diharapkan jangan membiarkan anak anak kita ini berkeliaran setelah tamat dari MDTA ini, dan kepada anak anak kami berdoa lah kepada orang tua karena doa anak anak kita pasti diterima oleh ALLAH SWT.
Kepada orang tua saya berpesan lagi, ajarilah anak anak kita ini ilmu agama itulah yang paling utama. Zaman sekarang sudah berubah, yang diperlukan adalah keimanan jadi tanpa ada keimanan anak anak kita tidak berhasil," ujar Kades.
Anak anak kita ini adalah generasi penerus kita,kepada orang tua mari berjuang terus untuk menyekolahkan anak kita untuk jenjang yang lebih tinggi. Disampaikan staf pengajar kita di MDTA ini ada 4 orang dengan rincian 1 orang laki laki dan 3 orang perempuan," ujarnya.
Harapan saya dari Pemerintah Desa Perkebunan PK supaya kita orangtua berjuang habis - habisan mendidik anak anak kita ini sampai ke Jenjang yang lebih tonggi, " harapnya.
Setelah saya menjadi bagian dari pengelola madrasah ini saya bertekad untuk menjadikan sekolah ini lebih baik kedepannya, untuk tahun ini Pemerintah Desa menampung anggaran dari ADD untuk membantu pendidikan di sekolah ini,"ucap Kades.
Disampaikan kepada masyarakat perkebunan PK, bahwa visi misi saya sebagai kepala desa yang pertama adalah untuk membangun mental anak anak kita bukan membangun fisik,"ujarnya.
"Selanjutnya Kepala Kantor Kemenag Kota Padangsidimpuan yang diwakili Pengawas Madrasah Hamdan Aritonang M.Pd dalam sambutan nya antara lain menyampaikan titip salam dan permohonan maaf Kakan Kemenang Kota Padangsidimpuan dan kasi Pakis tidak bisa hadir karena menunaikan ibadah haji ke tanah suci mekkah. Jadi mereka berdua sedang menunaikan ibadah haji marilah kita berdoa agar Bapak Kakan Kemenag dan Kasi Pakis selamat sampai tujuan," ujarnya.
Saya selaku pengawas madrasah ibtidaiyah memberikan apresiasi kepada panitia yang telah melaksanakan acara penammatan ini. Inilah yang pertama kami hadiri penamatan santri santriah dari tingkat MDTA yang ada di kota padangsidimpuan," Pungkasnya.
"Atas nama Kepala Kementerian Agama Kota Padangsidimpuan saya mengucapkan terima kasih kepada orang tua yang telah menitipkan anak anak nya di sekolah MDTA ini. Mudah mudahan ini menjadi pondasi mereka ke jenjang berikutnya, karena pembelajaran itu dimulai dari dasar.
Harapan kami apa yang telah di ajarkan oleh gurunya untuk kita bergandengan tangan dengan orang tua yaitu harus selangkah untuk mendidik santri santriah ini, " harapnya.
Kepala MDTA Desa Perkebunan PK
Arnidawati, S.Pd, dalam arahannya antara lain menyampaikan empat tahun yang lalu dititipkan orangtua kepada kami untuk mengajari ilmu ahlakul karimah. Mudahudahan anak anak kami menjadi anak yang saleh dam saleha kedepan, " ujar Kepala MDTA.
Disampaikan Arnidawati S. Pd acara pelepasan ini dengan tema "Doa kami semoga sukses bersamamu dalam menuju jenjang yang lebih tinggi.
"Atas nama pribadi Kepala MDTA di Perkebunan PK ini saya memohon maaf bila ada hal yang kurang berkenan di hati Bapak/Ibu," ucapnya.
Ketua Komite MDTA Sabaruddin menyampaikan apresiasi,
baru kali ini acara penamatan dilaksanakan MDTA ini, semoga menjadi motivasi pembelajaran bagi anak anak kami.
Saya berharap agar anak anak kami menjadi generasi penerus yang sukses. Untuk guru MDTA agar mengajari anak kami sebaik mungkin, selamat buat anak anak kami semoga sukses dan selamat mencapai tujuan.
Adapun acara Rangkaian kegiatan acara Penamatan Santri/ah MDTA Desa Perkebunan PK Kec. Psp Tenggara TA 2022 - 2023,dimulai dengan membaca ayat suci Al Qur'an. Tanfiz Qur'an,.pidato, membaca ayat ayat pendek.Pantun,Azan.Puisi,Nasyid dan pemberian hadiah kepada santri santriah.
Turut hadir dalam acara tersebut Kakan Kemenag Kota Padangsidimpuan yang diwakili Pengawas madrasah Hamdan Aritonang M.Pd, Kepala Desa Perkebunan PK Lumalo Harahap, Ketua PKK Desa Nyonya Lumalo Harahap, Kepala MDTA Arnidawati, Ketua Komite, Mewakili Afdeling IV, Tokoh masyarakat, toloh agama, Guru guri MDTA dan orangtua santri santriah. (PS/BERMAWI)