POSKOTASUMATERA.COM - BANGKINANG KOTA - Kembali Satpol PP Kampar mengamankan dua pasangan yang sedang berada dalam kos kostan di Bangkinang Kota tepatnya Jl. Arahman Saleh Bangkinang Kota, Kamis, 14 Desember 2023.
.
Dua pasang ABG ini awalnya di grebek oleh warga saat berada dikamar kost pada pukul 10.
:00 WIB , kemudian warga melaporkan ke Satpol PP Kampar melalui Layanan Aduan Trantibum.
.
Tim Satpol PP Kampar menuju ke lokasi dan Kedua pasang ABG ini diamankan untuk kemudian dibawa ke Mako Satpol PP Kampar untuk diserahkan kepada Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS) Untuk mengikuti proses selanjutnya dengan memanggil Orang Tua Masing-Masing.
.
Kasat Pol Pp Kampar Arizon, SE menghimbau kepada seluruh masyarakat agar peka terhadap lingkungan akan adanya Penyakit masyarakat yaitu Kenakalan remaja dan maksiat yang berpotensi dalam ganguan trantibum. Begitu juga kepada orang tua dan keluarga agar dapat mengawasi anak-anak agar tidak terjerumus kepada yang sifatnya negatif, Saat ini satpol pp rutin melaksanakan Patroli 24 Jam guna menjaga ketentraman dan ketertiban masyarakat. (PS/NURMAN)