"Pelaksanaan Debat Kandidat direncanakan pada tanggal 16 November 2024 , di Aula Hutamas, yang dimulai sekira pukul 19.00 WIB. "Ungkap Sekertaris KPU Kabupaten Humbahas Resbol Lumbangaol, Selasa, (22/10).
Meskipun sudah menetapkan pelaksanaan debat kandidat namun hingga kini KPU Kabupaten Humbahas, Meena Cibro belum bersedia memberikan tanggapannya terkait yang berkontribusi dan di undang sebagai panelis dari berbagai perguruan tinggi , yang akan memberikan penilaian dan pertanyaan kepada para kandidat pemilihan Bupati dan Wakil Bupati di Kabupaten Humbang Hasundutan .
Sedangkan untuk dana dalam pelaksanaan debat kandidat Meena Cibro menyampaikan diambil dari dana Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) yang bersumber dari pendapatan APBN antara Pemerintah c.q Menteri Keuangan atau kuasanya dengan Kepala Daerah atau naskah perjanjian Hibah antara pemberi Hibah dalam negeri dengan Kepala Daerah.
Menurut Sekertaris KPU Kabupaten Humbang Hasundutan Resbol Lumbangaol saat diminta keterangannya terkait surat resmi yang sudah dikeluarkan oleh KPU, menyampaikan, Belum Lae , untuk masalah team moderator Komisioner yang menentukan.
Begitu juga yang membidangi Devisi SDM dan Parmas ,Saudara Purba menyampaikan terkait surat edarannya masih berupa berita acara Lae , tunggu di SK kan nanti ya Lae, sedangkan untuk calon moderator belum dibahas Lae , Ucap Saudara Purba
Kembali , Ketua Bawaslu Humbahas Hendrik Pasaribu, ST saat dikonfirmasi melalui pesan WhatsApp-nya menyampaikan ( Itulh Lae.. 2 Minggu sdh ada pembahasan itu Lae antara antara KPU dan Tim pemenangan/LO Paslon dan Bawaslu juga hadir.. dan BA sdh mereka TTD.. tp bentuk keputusan sampai saat ini blm ada kami terima Lae...)
Ketua Bawaslu Humbahas Hendrik Pasaribu, ST berharap, untuk proses Tahapan Debat Paslon Bupati dan wakil Bupati nantinya dapat berjalan dengan baik, taat azas dan regulasi yang di tentukan, pemaparan visi misi dengan baik dan lugas tanpa menyerang pasangan calon lainnya dengan issue sara, hoaks dan hal-hal yang menciderai sistim politik yang baik.. tetap mengedepankan sistim politik yang baik serta memberikan edukasi yang baik terhadap masyarakat melalui visi dan misi setiap Paslon.
"Kepada seluruh pasangan calon agar bersiap diri untuk mengikuti debat tersebut untuk mematangkan pelaksanaan debat. Selain memantau jalannya teknis dan debat kandidat di Humbahas, nanti ada pemaparan visi, misi, program, "Dilanjutkan dengan penajaman dari visi, misi, program dengan menjawab pertanyaan dari panelis, agar praktiknya tidak monoton, setiap calon untuk memaparkan visi, misinya.
"Teknis debat nanti akan ada saling melemparkan pertanyaan dan jawaban dari masing-masing pasangan calon, tuturnya .
Saat ini, ada empat kandidat yang tengah beradu gagasan dan meraih simpati pemilih di Kabupaten Humbang Hasundutan yang jumlah DPT-nya sekitar 140.000 lebih pemilih. Pasangan nomor urut 1, Birma Sinaga/ Erwin Sihite l, Pasangan nomor urut 2 Hendrik Tumbur Simamora/Yanto Sihotang, Pasangan nomor urut 3 Oloan Nababan/ Junita Rebeka Marbun, Paslon nomor 4 Irwan Simamora/ Sadar Sinaga.
Pemerhati Humbang Hasundutan saat dimintai keterangannya oleh awak media yang namanya tidak bersedia disebutkan , menyampaikan bahwa debat kandidat yang akan dilaksanakan nantinya menjadi ajang penilaian publik untuk menentukan dan memilih pemimpin pemimpin yang terbaik untuk kabupaten Humbahas. Kami sebagai masyarakat merasa sangat bersyukur kepada KPU dan Bawaslu Humbahas , dapat merancang program debat kandidat tersebut secara terbuka.
Lebih lanjut dijelaskannya bahwa empat pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati yang ada, menurut penilainya nomor urut 2 , 3 dan 4 akan bersaing ketat didalam penyampaian visi, misi-nya.
"Adapun alasannya, bahwa Paslon dengan nomor urut 2 Hendri Tumbur Simamora menurut jejak rekamnya , beliau mantan birokrat di masa kepemimpinan Maddin Sihombing - Marganti Manullang periode 2005-2010, 2010 - 2015 dan juga pensiunan anggota BPKP ( Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan RI )
Paslon dengan nomor urut 3 Oloan Paniaran Nababan termasuk mantan birokrasi , dan juga incumbent / wakil bupati dimasa kepemimpinan Dosmar Banjarnahor - Oloan Paniaran Nababan , menurut survey yang ditemukan dilapangan ,simpatisan masyarakat Humbang Hasundutan terhadap incumbend / Oloan, sangatlah harmonis dan sangat menerima kehadiran Oloan dan Rebeka untuk menjadi pemimpin di Kabupaten Humbang Hasundutan Tahun 224-2029.
Paslon nomor urut 4 Irwan Simamora mantan birokrat , dan pernah menjadi anggota DPRD Humbang Hasundutan dan juga anggota DPRD Propinsi,
Dari ketiga Paslon tersebut diatas tidak diragukan lagi dalam mengikuti debat kandidat karena mereka telah menguasai panggung didalam pengelolaan tata pemerintahan yang berbirokrasi. "Sedangkan untuk Paslon nomor urut 1 Birma Sinaga saya sendiri tidak berani menyampaikannya, mari kita lihat nanti sajalah apakah mereka mampu atau tidak.
Akan tetapi mari kita doakan saja semoga ke empat paslon yang ada, baik itu calon bupatinya dan wakil bupatinya dapat bersinergi menjawab ataupun memberikan pendapatnya dengan baik terkhusus visi dan misi mereka .
Saya juga berharap, kita sebagai masyarakat nantinya dapat menilai kualitas dan kuantitas mereka masing-masing , siapa yang layak untuk terpilih menjadi Bupati dan wakil bupati untuk tahun 2024 - 2029.
Jangan hanya karena diberi TTR sehingga kita salah memilih, sehingga kedepan pembangunan di Kabupaten Humbahas tidak dapat berjalan dengan baik seperti yang kita harapkan bersama. Ucapnya dengan wajah tersenyum. (PS/BN)