Jelang Pencoblosan, Panwascam Tano Tombangan Angkola Gelar Bimtek PKD

/ Kamis, 21 November 2024 / 22.43.00 WIB


POSKOTASUMATERA.COM-TAPSEL-Panwascam  Tano Tbamgam Angkola  jelang pemungutan suara, melakukan bimbingan teknis (bimtek)  bagi  Pengawas Keluarahan Desa (PKD). Bimtek berisi pendalaman materi tugas PKD dan beberapa aplikasi yang harus diinput saat pungut hitung tanggal 27 November 2024 nanti.


Peserta Bimtek sebanyak 17  orang PKD  berlangsung dari tanggal 21 November 2024 bertempat  di aula Serbaguna Desa Hutaraja Kec.Tantom Angkola.


Ketua Panwascam Tano Tombangqm Angkola Hendrik  Simanjuntak  mengatakan bimtek ini  untuk mengasah kembali materi-materi pengawasan PKD  yang sudah dilakukan pembekalan.


“PTPS ujung tombak pengawasan, oleh sebab itu harus mampu menjalankan tugas dengan baik dan meminimalisir kesalahan,” kata Hendrik. wartawan, Rabu (20/11/2024)


 Panwascam  Tano Tombangan Angkola  menggunakan penayangan video simulasi berdurasi pendek terkait yang tugas pengawasan PKD.

“Jika hanya gambar terkadang kurang jelas, jadi kami pakai video agar lebih mudah dipahami dan dimengerti,” ujarnya.


Dalam kegiatan tersebut juga dilaksanakan diskusi tanya jawab serta diadakan simulasi pengisian aplikasi Sistem Pengawasan Pemilihan (SIWASLIH) dan memperkenalkan form Laporan Hasil Pengawasan (LHP-PTPS) yang templatenya sudah disiapkan oleh bawaslu Tapsel.




“SIWASLIH dan LHP-PTPS sangat penting untuk menunjang kerja-kerja PTPS saat proses pengawasan pungut hitung,” paparnya.


Hendrik  berharap dalam pelaksanaan tugas pengawasan lebih fokus, lebih cermat, lebih mampu menyesuaikan regulasi terbaru sehingga proses pengawasan pemilihan serentak 27 november 2024 berjalan sesuai aturan," harapnya.

Nara sumber dalam acara bimtek Ketua Bawaslu Tapsel priode 2018-2023 DR.SL.Simbolon M.Ag.

Turut hadir dalam acara tersebut Ketua Panwascam Tano Tombangan Angkola Hendrik  Simanjuntak, kord HP2H Indrawansyah Hutaauhut, Korsiv PPPS Antonius Siburean,Kepala Sekretariat dan jajaranya dan PKD Kec.Tano Tombagan Angkola.(PS/BERMAWI)


 

Related Posts:

Komentar Anda

:)
:(
=(
^_^
:D
=D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p