Judi Dadu Dan Narkoba Marak Di Bukit Permai Sari Nembah, Warga Karo Was Was.

/ Sabtu, 22 Maret 2025 / 12.01.00 WIB


Foto : Gambar Dadu Guncang. ( IST/PS/TIM)

POSKOTASUMATERA.COM.KARO - Warga Sari Nembah dan Warga Kecamatan Tiga Binanga merasa sangat Was Was akibat adanya perjudian jenis Dadu dan Ikan ikan di Bukit Permai, Desa Sari Nembah, Kecamatan Munthe, Kabupaten Karo.
Warga merasa sangat tidak nyaman akibat adanya perjudian tersebut dan kekhawatiran warga semakin tinggi akibat adanya indikasi peredaran Narkoba Jenis sabu-sabu di lokasi tersebut yang Di sinyalir di koordinir oleh panitia judi tersebut, perjudian tersebut berlangsung tanpa adanya tindakan dari Kepolisian setempat meskipun saat ini merupakan bulan suci Ramadhan.

Bukan hanya para warga sekitar, para penguna jalan yang kerap melintasi jalan tersebut juga sangat tidak nyaman, seperti penuturan Muhamad Jalil ( 49) warga Belang kejeren mengatakan sangat Was Was jika melewati lokasi tersebut, " lokasinya ada di atas, jalanya agak rusak, kami takut jika saja akibat adanya perjudian tersebut menimbulkan perampokan bang" ujal Jalil.
Serta menuding bahwa Pihak kepolisian tidak menghargai kaum muslimin yang sering melewati lokasi tersebut, " di tanah Karo aneh ya, bulan puasa bisa buka judi" ujar warga lainya.

Kapolsek Munthe AKP D. Tambunan yang Di konfirmasi melalui Kanit Reskrim Polsek Munthe Ipda Azis Tarigan tidak memberikan jawaban meskipun upaya konfirmasi telah di lakukan pada Jumat (21/03/2025).( PS/TIM)
Komentar Anda

Terkini: