Program Safari Ramadhan, Polres Binjai Buka Puasa Bersama Anak Yatim Dan Tokoh Agama

/ Selasa, 18 Maret 2025 / 11.20.00 WIB

 


POSKOTASUMATERA.COM-BINJAI-Bulan Suci Ramadhan 1446 H tahun 2025, Polres Binjai banyak mencanangkan Program program untuk kepentingan masyarakat di wilayah hukumnya.Salah satunya, program Safari Ramadhan yang kali ini digelar dengan kegiatan buka puasa bersama anak yatim dan tokoh tokoh agama di Kota Binjai pada Hari Senin (17/03/2025) bertempat di halaman apel Polres Binjai jalan Sultan Hasanuddin, Kecamatan Binjai Kota.

Kegiatan diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh Bripda Naufal, seorang personel Polres Binjai yang merupakan hafiz 10 juz. Kehadirannya sebagai ikon program Safari Ramadan menambah nuansa religius dalam acara tersebut.

Acara kemudian dilanjutkan dengan tausiah singkat atau Kulibas (Kuliah Lima Belas Menit) yang disampaikan oleh Al Ustadz Abdil Muhadir Ritonga. Dengan gaya ceramahnya yang humoris dan ringan, Ustadz Abdil berhasil menciptakan suasana sejuk dan penuh kehangatan menjelang waktu berbuka puasa.

Saat adzan maghrib berkumandang, Kapolres Binjai AKBP Bambang C. Utomo bersama tokoh agama, anak-anak yatim, personel kepolisian, serta anggota Bhayangkari berbuka puasa bersama. Usai berbuka, kegiatan dilanjutkan dengan sholat maghrib berjamaah di Aula Anindya Polres Binjai.

Sebagai wujud kepedulian kepada sesama, Polres Binjai kemudian memberikan santunan kepada 250 anak yatim beserta 25 orang pendamping yang berasal dari delapan kecamatan di wilayah hukum Polres Binjai. Santunan ini diserahkan langsung oleh Kapolres Binjai yang didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Binjai, Ny. Arina Bambang, serta para pejabat utama Polres Binjai. Acara pun ditutup dengan makan malam bersama, menambah kebersamaan dan kehangatan di antara para peserta.

Turut hadir dalam kegiatan ini Wakapolres Kompol R.D. Firman D., Tokoh Agama Ustadz H. Jaffar Siddik, jajaran pejabat utama Polres Binjai, serta personel kepolisian lainnya.

Kapolres Binjai AKBP Bambang C. Utomo,
berharap dengan kegiatan seperti ini dapat mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat serta meningkatkan kepedulian terhadap anak-anak yatim, sebagaimana yang dimaksud dengan  Ramadhan adalah bulan yang penuh berkah.(PS/IG).

Related Posts:

Komentar Anda

:)
:(
=(
^_^
:D
=D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p