Bupati Dairi dalam sambutannya menyampaikan
selamat kepada pengurus cabang terpilih. Kumpulan marga-marga menjadi kekuatan
yang sesungguhnya, wadah implementasi dan ekspresi kekayaan budaya dalam upaya
mendukung program kerja Kabupaten Dairi ke depannya.
Untuk itu, Bupati Dairi berpesan agar pengurus
PPTSB yang baru dilantik untuk merangkul, menampung dan menyalurkan aspirasi,
melestarikan nilai sosial budaya, memelihara ketentraman dan ketertiban serta
membina hubungan kemitraan dengan Pemerintah mulai dari desa sampai Kabupaten
dan lembaga lainnya.
Menutup arahannya Bupati Dairi berpesan “Mari
kita Jadikan Keberagaman marga di Dairi untuk menjaga dan melestarikan budaya
batak. Dengan filosofi Dalihan Natolu yang menjadi akar budaya dan adat, kita
bangun bersama kejayaaan dan peradaban Batak yang mulai luntur”. (PS/K.TUMANGGER).